Welcome!!!

College life, college task, music, game, programming, all about that

Resume Literasi TIK 1

Literasi

Literasi adalah kemampuan dan keterampilan individu dalam membaca, menulis, berbicara, menghitung dan memecahkan masalah pada tingkat keahlian tertentu yang diperlukan dalam kehidupan sehari-hari. 

Teknologi adalah keseluruhan sarana untuk menyediakan barang-barang yang diperlukan bagi kelangsungan dan kenyamanan hidup manusia.

Informasi adalah suatu pemrosesan sekelompok data yang siap disajikan kepada masyarakat luas.

Dan yang terakhir adalah Komunikasi yang artinya adalah proses penyampaian informasi.

Dari 4 definisi di atas, bisa kita simpulkan arti menyeluruh dari Literasi TIK adalah kemampuan individu untuk menggunakan teknologi digital, alat komunikasi dan atau jaringan dalam:

Model Profisiensi
  • Mendefinisikan(Define)
  • Mengakses(Access)
  • Mengelola(Manage)
  • Mengintegrasikan(Integrate)
  • Mengevaluasi(Evalute)
  • Menciptakan(Create)
  • Mengkomunikasikan(Communicate)

informasi secara kognitif,beretika, dan berdasarkan analisis teknikal dalam rangka membangun masyarakat berpengetahuan.

Kelebihan dan Kekurangan TIK

Semua hal pasti memiliki kelebihan dan kekurangan masing-masing, begitupun juga dengan TIK. Berikut akan dibahas apa saja kelebihan dan kekurangan TIK:

Kelebihan TIK

Kelebihan TIK

Secara garis besar, ada sangat banyak sekali kelebihan/manfaat TIK yang berguna bagi hidup kita sehari-hari. Diantara hal-hal tersebut adalah:

  1. Sosial
  2. Pendidikan
  3. Hiburan
  4. Ekonomi
  5. Pemerintahan
  6. Politik
  7. Hukum
  8. Budaya

Sosial

  • Semakin mudahnya berkomunikasi jarak jauh.
  • Ada banyak situs penggalangan dana (fund raising) yang sangat berguna untuk rasa sosial sesama manusia.
  • Bisa berorganisasi dengan bebas karena semakin mudahnya untuk terkoneksi dengan dunia luar.

Pendidikan

  • Tersedia jutaan artikel untuk media pembelajaran dan media referensi sebagai media selain buku sebagai media pembelajaran.
  • Munculnya suatu konsep pendidikan baru yang bernama e-learning yang semakin memudahkan proses pembelajaran karena “learn whenever and wherever“.

Hiburan

  • Semakin banyaknya aplikasi streaming sebagai media hiburan umum.
  • Orang bisa berkarya dari media hiburan tersebut, seperti contohnya YouTube dan Soundcloud.
  • Adanya fitur hiburan yang bernama game yang benar-benar sangat menghibur bagi khalayak umum.

Ekonomi

  • Munculnya konsep toko online yang bernama e-commerce yang sangat membantu perekonomian dan sebagai media ekspansi bisnis para pedagang.
  • Semakin mudahnya mencari penghasilan dan sebagai media penghasil lapangan pekerjaan karena TIK dengan cara seperti blogging dan vlogging.
  • Munculnya sistem pembayaran cashless (pembayaran non tunai) yang semakin memudahkan dalam berbelanja.

Pemerintahan

  • Adanya sistem E-Government yang memudahkan pemerintah dalam mengatur sistem pemerintahan.

Politik

  • Pemilu online
  • Semakin luasnya media kampanye atau promosi para politisi

Hukum

  • Tilang online
  • Mempermudah dalam pencarian pelaku kejahatan

Budaya

  • Bisa mempelajari budaya dari bangsa lain dengan mudah
  • Media promosi budaya nasional agar semakin dikenal dunia

Di mana ada kelebihan, pasti ada kekurangan. Berikut adalah kekurangan literasi TIK:

Kontrol konten

Dengan internet yang di dalamnya terdapat banyak sekali website-website dengan konten yang bermacam-macam, contohnya seperti konten berita, toko online dsb, bahkan konten dewasa dan judi online yang belum atau tidak pantas untuk diakses dikalangan remaja/dibawah umur.

Ancaman keamanan

Internet adalah surga bagi para pelaku kejahatan digital dan juga pelaku kejahatan biasa, dengan contoh kita membagikan foto jalan-jalan kita, dengan kita melakukan itu berarti kita sengaja mengumbar apa yang sedang kita lakukan sehingga bisa menimbulkan tindak kejahatan.

Kebebasan berekspresi

Dengan semakin mudahnya mengakses internet, banyak orang yang semakin banyak berekspresi dan tak sedikit banyak yang negatif. seperti SARA, hoaks, ujaran kebencian, dll.

Peran TIK

Memantapkan komitmen nasional untuk merangkul dan
memanfaatkan TIK di bawah naungan Kerangka Nasional
Teknologi Informasi (National Information Technology
Framework) adalah langkah yang sangat penting. Dengan strategi yang tepat, TIK akan sangat berperan untuk kemajuan bangsa seperti contohnya:

  • Meningkatkan layanan kesehatan
  • Menunjang pertanian
  • Meningkatkan layanan transportasi
  • Meningkatkan layanan pendidikan

Sejarah Komputer

Sejarah komputer tidak terlepas dari ilmu matematika. Adalah Charles Babbage yang merupakan “Bapak Komputer Dunia”. Beliau lah yang menemukan awal konsep komputer. Mesin penghitung atau bisa di kenal dengan Difference Engine no.1 yang ditemukan oleh Charles Babbage. Merupakan salah satu icon, yang paling populer dan terkenal dalam sejarah.

Charles Babbage

Komputer generasi pertama

Selanjutnya pada tahun 40an mulai dikembangkan komputer generasi pertama yaitu digital elektronik atau bisa di sebut dengan ENIAC (Electronic Numerical Integrator and Calculator). Merupakan salah satu yang digunakan sebagai kebutuhan umum. Program pada ENIAC, sudah di rancang pada tahun 1942, dan baru mulai di kerjakan pada tahun 1943 oleh John Presper Eckert dan Dr. John W. Mauchly di Moore School of Electrical Engineering (University of Pennsylvania) dan selesai pada tahun 1946. ENIAC adalah komputer yang sangat besar, untuk bisa mengoperasikannya dibutuhkan ruangan sebesar 500m2 dan daya listrik sebesar 140 kW. Beratnya sendiri pun sekitar 30 ton.

ENIAC

Komputer generasi kedua

Komputer generasi ini mengalami peningkatan yang pesat. Titik balik di generasi ini adalah dengan ditemukannya suatu chip yang bernama transistor yang bisa melakukan komputasi dengan cepat.

LARC

Komputer generasi ketiga

Penemuan transistor adalah hal yang luar biasa, namun transistor juga memiliki kekurangan. Dalam penggunaanya, transistor menjadikan kinerja komputer lebih cepat panas. Sehingga, membuat komputer generasi kedua mulai ditinggalkan. Kemudian salah satu seorang ilmuwan bernama Jack Billy, mencoba kembali melakukan penelitian. Ditemukan lah IC (Integrated Circuit) yang merupakan chip kecil yang mampu mengumpulkan dan menampung banyak komponen menjadi satu. 1 IC bisa mengandung jutaan transistor yang berarti membuat kinerja komputer menjadi lebih cepat.

IBM 360

Komputer generasi keempat

Komputer generasi keempat adalah regenerasi dari generasi ke 3, perdaanya bahwa IC pada komputer generasi 4 lebih kompleks dan terintegrasi dibandingkan dengan generasi sebelumnya yaitu generasi ketiga.

Pada generasi keempat, komputer sudah mulai menggunakan chip IC, kemudian baru mulai dikembangkan lagi. Oleh perusahaan Very Large Scale Integration. Untuk mencoba mengerjakan pengembangan tersebut sejak tahun 1980-an. Walhasil, satu chip tunggal mampu menampung ribuan komponen.

Sejak tahun 1970 muncul dua perkembangan yang dianggap sebagai komputer generasi 4. yang Pertama, penggunaan Large Scale Integration (LSI) yang bisa disebut dengan nama Bipolar Large Large Scale Integration.

LSI merupakan sekumpulan pemadatan beribu-ribu IC, yang dijadikan satu pada sebuah keping IC yang bisa kita sebut dengan nama chip. Istilah penyebutan chip digunakan dalam menunjukkan suatu lempengan yang berbentuk, persegi empat yang memuat rangkaian terpadu IC.

LSI kemudian dapat dikembangkan lagi menjadi VLSI (Very Large Scale Integration) yang dapat menampung puluhan ribu bahkan hingga ratusan ribu IC.

Komputer generasi keempat

Arsitektur Sistem

Arsitektur sistem atau bisa disebut juga perangkat adalah elemen yang sangat penting untuk sebuah komputer. Perangkat terdiri dari 2 bagian, yaitu perangkat keras dan perangkat lunak.

Perangkat keras

barang-barang yang wujudnya nampak, terutama terbuat dari logam dan plastik (pesawat televisi, proyektor, dan peralatan lain) yang berkaitan dengan suatu sistem.

Perangkat lunak

perangkat program, prosedur, dan dokumen yang berkaitan dengan suatu sistem (misalnya sistem komputer).

Internet

Internet adalah suatu konsep kemajuan dalam dunia teknologi khususnya jaringan komputer yang benar-benar mengubah kehidupan manusia. Efek internet seperti pedang dua mata yang artinya bisa digunakan dengan baik maupun buruk secara sekaligus tergantung cara penggunaannya.

Sejarah Internet

Sejarah internet dimulai karena alasan yang menurut saya cukup bodoh, yaitu perang dingin antara Amerika dan Uni Soviet(Rusia). Kedua negara tersebut saling bersaing untuk membuktikan siapa yang paling hebat di setiap bidang, terutama science. Yang memulai perang tersebut adalah Uni Soviet yang pada 4 Oktober 1957 memperkenalkan satelit buatan mereka. Satelit tersebut diluncurkan di Kosmodrom Baykonur. Satelit  ini menggegerkan dunia saat itu, sehingga Amerika memutuskan memulai “Space Race” untuk bersaing dengan Uni Soviet.

Amerika pun memulai langkah dengan membuat suatu proyek bernama ARPANET (Advance Research Project Agency Network). Dewan Pertahanan Amerika Serikat membentuk proyek ARPANET yang dikenal sebagai cikal bakal internet. Jaringan ini pun dipakai untuk kepentingan militer. Salah satu tujuan ARPANET adalah untuk bersaing dengan Uni Soviet saat itu. Dari hasil proyek tersebut, diketahui bahwa perangkat lunak yang berbasis UNIX dapat berpadu dengan perangkat keras komputer. Hal tersebut lalu dikembangkan untuk membantu manusia agar dapat berkomunikasi jarak jauh melalui jaringan telepon.

ARPANET pun semakin berkembang. Fungsinya kini tidak hanya sebagai proyek militer, namun juga sebagai sarana penunjang pendidikan. Awalnya ARPANET hanya dipasang di 4 tempat di Amerika yaitu Standford Research Institute, University Of California, U.C Santa Barbara, dan the University of Utah. Namun, antusias publik yang melambung karena penasaran untuk mencoba proyek tersebut membuat Amerika membagi proyek ARPANET menjadi 2. Pada 1984 ARPANET pun dibagi menjadi 2 yaitu Jaringan MILNET untuk kepentingan militer dan jaringan ARPANET itu sendiri yang digunakan untuk kepentingan riset akademis.

Setelah proyek ARPANET konsep internet pun makin berkembang pesat seperti ditemukannya world wide web (WWW), HTML, protokol jaringan seperti FTP, DLL. Titik balik internet yang kita nikmati seperti sekarang ini terjadi pada masa ini(sesudah proyek ARPANET), dan pada tahun 90an para raksasa internet pun lahir (Amazon, eBay, Google, Yahoo, DLL).

Internet VS internet?

Baiklah, hal ini cukup ambigu. Tapi kedua kata di atas memiliki arti yang sangat berbeda. Bagi orang awam ini merupakan hal yang biasa, namun bagi kita yang praktisi teknologi, penulisan kedua kata tersebut sangat penting. internet dengan “i” bukan kapital artinya adalah singkatan international network (jaringan internasional). Jaringan internasional tersebut adalah jaringan private atau tertutup seperti contohnya adalah jaringan dalam perusahaan yang terbatas hanya dapat digunakan pada lingkup perusahaan tersebut. Dengan demikian “internet” hanya dapat diakses oleh mereka yang berhak dan berkepentingan dalam jaringan sistem perusahaan yang bersangkutan. 

Internet dengan “I” kapital adalah penyebutan untuk sebuah Public International Network of Networks. Perbedaan dengan kata “Internet” yang sebelumnya adalah dalam Internet bersifat terbuka dan tidak terbatas pada lembaga tertentu. “Internet” yang kita pakai sekarang adalah “Internet” dengan huruf “I” besar.

Post navigation

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *